Npure Centella Asiatica Face Toner Review : Toner Lokal Dengan Kandungan Centella Asiatica

by - Thursday, July 01, 2021

 


Centella Asiatica atau yang lebih sering dikenal dengan Cica, adalah salah satu tanaman yang sering tumbuh di kawasan Asia, termasuk di Indonesia. Orang Indonesia sendiri lebih mengenalnya dengan nama daun pegagan. Nah, cica ini kerap digunakan dalam skincare karena khasiatnya yang dapat menyembuhkan peradangan pada kulit sekaligus melembabkan. Salah satu brand skincare yang menggunakan cica sebagai bahan utamanya adalah Skin1004 yang terkenal dengan rangkaian skincare Madagascar Centella Asiatica. Brand lokal Indonesia rupanya punya lho skincare dengan kandungan cica juga, yang bakalan aku bahas di postingan kali ini yaitu N'pure Centella Asiatica Face Toner.


Toner wajah dengan kandungan real Centella Leaves, Green tea, Mix Fruit Extract, Vit. B3, dan Tranexamic Acid. Membantu membersihkan wajah dari sisa kotoran, mencerahkan kulit wajah, merawat kulit berjerawat, serta membuat kulit terasa segar, lembut, dan lembab.

Ingredients :
Aqua, Glycerin, Propylene Glycol, Niacinamide, centella asiatica extract , Tranexamic acid , Licorice Glycyrrhiza Glabra Extract , Salicylic Acid , camellia sinensis leaf water , Dmdm hydantoin , Allantoin , PEG 40 Hydrogenated Castor Oil , Disodium EDTA , 10 hydroxydecenoic acid , citrus junos extract , citrus unshiu peel extract , actinidia chinensis extract , fragaria chiloensis fruit extract , Vitis Vinifera Leaf Extract , vitis vinifera skin extract , garcinia mangostana peel extract , Fragrance Components and Finished Fragrances.

Toner Npure ini dikemas dalam botol plastik bening dengan ukuran 150 ml. Di dalam toner ini kalian bisa lihat ada daun yang melayang-layang. Yak, benar itu adalah daun Centella asiatica asli. Selain Centella asiatica, key ingredient toner ini adalah Tranexamic acid. Tranexamic acid merupakan agen depigmentasi yang berguna untuk mencerahkan kulit. Selain itu, ada kandungan Salicylic acid yang terkenal mampu merawat kulit berjerawat. Meskipun terdapat kandungan Salicylic acid yang terkenal sebagai BHA, toner ini nggak tingling sama sekali dan bisa aku katakan sangat mild. Efek hidrasinya justru yang lebih aku rasakan dibanding efek eksoliasinya. 


Tekstur toner ini sangat cair dan runny. Jadi bisa diaplikasikan dengan kapas atau langsung dengan tangan. Tapi aku lebih suka menggunakan toner ini langsung dengan tangan, ala-ala raup atau cuci muka, biar lebih seger gitu. Karena tekstur toner yang cair dan cepat menyerap ini, aku bisa mengaplikasikannya berlayer-layer. Biasanya sih 3-4 layer udah terasa lembab banget di kulitku yang kombinasi berminyak. Mungkin kalau kalian punya kulit kering, bisa ditambah lagi layernya agar lebih terasa menghidrasi. Untuk aroma, karena memang toner ini mengandung fragrance, ada aroma wangi segar dedauan gitu, tapi bagiku nggak mengganggu, karena wanginya cepat hilang setelah diaplikasikan ke muka.

Efek yang aku rasain setelah menggunakan toner ini adalah toner ini bisa banget soothing kulitku yang sering merah-merah. Nggak kaget juga sih, karena kandungan Centella yang terkenal buat soothing redness dan jerawat. Terusss toner ini biasanya aku pake dengan teknik CSM khusus di area yang berjerawat dan bruntusan. Lumayan juga buat nenangin jerawat meskipun nggak sampai bikin kempes, tapi ngefek buat ngurangin rasa nyut-nyutan di jerawat yang meradang. Satu-satunya klaim yang nggak aku rasain adalah mencerahkan. Entah kenapa aku nggak ngerasa mukaku lebih cerah setelah pakai toner ini. Bisa jadi dia bikin cerah tapi nggak signifikan sehingga aku nggak notice, atau emang efek mencerahkannya lama. Tapi buat aku nggak masalah juga, karena bagiku, untuk sebuah hydrating toner, fungsi utama yang aku cari jelas adalah hidrasinya, soal mencerahkan aku lebih mengandalkan produk lain yang lebih potent seperti serum.


Overall, toner ini nyaman dipakai bahkan dipakai berlayer-layer juga nggak masalah karena cepat meresap tapi tetap menghidrasi. Untuk harga, toner ini dibandrol kurang lebih Rp 100.000,-  dan bisa kalian beli di e-commerce atau di website Npure.
Segitu dulu review aku kali ini, semoga bermanfaat^^

You May Also Like

0 comments